Resep Fish Taco Praktis dan Sehat
Fish Taco Praktis dan Sehat
Bahan Fish Taco
- 200 gr daging ikan kakap
- jeruk nipis secukupnya
- 1 bungkus Kobe Tepung Kentucky SuperCrispy (210 gram)
- 4 sendok makan minyak goreng
- 3 lembar roti tortila
- daun selada secukupnya
- 1 buah tomat (diiris)
- kol ungu secukupnya
- 75 ml krim asam (sour cream)
Cara membuat Fish Taco
- Cuci bersih ikan, beri sedikit perasan jeruk nipis, tiriskan.
- Siapkan wadah, tuang Kobe Tepung Kentucky Super Crispy (1/3 bungkus) ditambah air, aduk hingga rata dan menjadi adonan yang basah.
- Ikan yang sudah dilumuri dengan jeruk nipis, rendamlah ke dalam adonan basah, diamkan sekitar 15-30 menit di dalam lemari pendingin.
- Panaskan minyak dalam wajan, ambil ikan yang sudah direndam ke dalam adonan basah dan letakan diatas Kobe Tepung Kentucky Super Crispy yang kering, kemudian di tutup dan dicubit dengan 5 jari agar ada tekstur keriting diatas ikan.
- Lalu digoreng hingga berwarna kuning kecoklatan dengan api sedang sehingga matang merata, angkat dan tiriskan.
- Panaskan teflon kemudian letakan roti tortila diatasnya, lalu bolak-balik supaya matang merata. Angkat dan lakukan sampai roti habis.
- Letakan roti diatas piring saji, tata daun selada, tomat, kol ungu dan ikan yang sudah digoreng crispy. Semprotkan krim asam (sour cream) diatasnya.
- Fish Taco siap disajikan.